Seminggu Jelang Purna Tugas, Gubernur Jabar Resmikan Alun-Alun Cimahi

Seminggu Jelang Purna Tugas, Gubernur Jabar Resmikan Alun-Alun Cimahi

Share

Setelah direvitalisasi sejak Februari lalu, mulai hari ini, Senin (28/08) warga Kota Cimahi bisa menikmati Alun-Alun yang pada Senin petang diresmikan Gubernur Jawa Barat Muhammad Ridwan Kamil.

Sesaat menjelang peresmian, Emil berpesan agar menjaga kebersihan dan keamanan  Alun-Alun Cimahi, agar Masyarakat betah menjadikan alun alun tersebut ruang publik untuk bersantai dan berkegiatan.

“Titip. Satu kebersihan pak, dua ketertiban,” tegas Emil seraya mengajak warga untuk merawat alun-alun yang revitalisasinya menelan  biaya Rp. 15 miliar.

“Jadi jangan ragu-ragu ada teorinya. Teorinya adalah kalau nyaman warga datang. Kalau warga datang, nongkrongnya lama,” papar Gubernur.

Peresmian dilakukan dengan menekan tombol sirine yang dilakukan Gubernur Jabar Muhammad Ridwan Kamil didampingi PJ Walikota Cimahi Dikdik S Nugrahawan, Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono dan Anggota DPRD Jawa Barat yang juga tokoh Masyarakat Cimahi, Ali Hasan.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Ridwan Kamil juga menyampaikan terima kasih dan mohon maaf sehubungan dengan masa tugasnya yang hanya tinggal 7 hari ke depan. Masyarakat sendiri menyambut antusias kehadiran Gubernur.

Mengetahui masa tugas hanya tinggal sepekan lagi, setelah meninjau air mancur di sisi Tenggara alun-alun warga ramai-ramai mengantar Ridwan Kamil menuju kendaraannya, saat akan meninggalkan lokasi.

Ridwan Kamil terus melambaikan tangan  dari jendela kendaraannya pada warga yang memanggil-manggil Emil, sampai di pertigaan Jl. Amir Mahmud dan Jl. Ria.

Alun-Alun Cimahi, saat ini selain dilengkapi basemen, dipercantik pula dengan taman bermain untuk anak dan air mancur menari yang saat malam hari sangat meriah dengan lampu warna-warni. Alun-alun ini pun sangat mudah diakses setelah kini dibangun tanpa pagar sehingga Alun-Alun Cimahi tampak lebih luas. Halaman samping Mesjid Agung sebelah Selatan pun saat ini terintegrasi dengan alun-alun, dimana warga bisa duduk-duduk santai di bangku-bangku yang tersedia di bawah pohon rindang di sisi Selatan masjid.

Dengan seremoni di Alun-Alun Cimahi ini, sekaligus diresmikan pula Alun-Alun Ciranjang, Kabupaten Cianjur, oleh Gubernur Jabar. (MIM)

Share
Gogo77
Adam77
Sonitoto
https://157.245.54.14/
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
Kaki777
https://mydaughtersdna.org/